Masyarakata Desa Bijohara Baru | Foto : Yasiduhu Mendrofa |
Tapteng - Masyarakat Desa Bijohara Baru Kecamatan Manduamas, Kabupaten Tapanuli Tengah Angkat bicara Pada beberapa Media tentang Akses Jalan yang puluhan Tahun Tak kunjung di Perbaiki. Sabtu (23/03/2024).
Masyarakat Angkat bicara melalui beberapa media yang tergolong dalam satu Wadah Organisasi DPC PJS Sibolga-Tapateng di Depan Kantor Balai desa Binjohara Baru.
Dengan Rasa sedih dan kecewa puluhan masyarakat menyampaikan keluhan atas jalan menuju Desa Binjohara Baru, kecamatan manduamas, Kabupaten Tapteng ini yang puluhan Tahun rusak parah dan sama sekali tak ada perbaikan.
Menurut Salah seorang masyarakat diwakili oleh Ketua BPD, Sahdiman Barasa juga ikut serta dalam penyampaian keluhan tersebut menyampaikan jalan ini terakhir diperbaiki pada Tahun 2008 yang lalu.
Kemudian semenjak pembangunan itu hingga sampai sekarang tak pernah ada di perbaikan, sehingga dapat bergelantungan pada Angka kecelakaan, akibat rusak parahnya Akses jalan menuju Desa Binjohara.
"Masyarakat setempat memohon kepada pihak tertentu terlebih-lebih kepadaPak Pj Bupati Tapteng kiranya dapat memperhatikan Akses jalan kami ini serta bisa di realisasi dengan cepat pembangunan Perbaikan jalan Desa Binjohara baru ini," tutur Sahdiman Barasa.
Sesuai Amatan dilapangan, dalam penyampaian keluhan masyarakat Desa Binjohara ini, turut hadiri Ketua BPD, Tokoh Agama, Adat, Bidan desa,Tokoh Pemuda dan juga masyarakat Desa Binjohara, kecamatan manduamas, Kabupaten Tapanuli Tengah. (Yasiduhu Mendrofa).
0 Komentar