Pemyerahaan hadiah kejuaraan pada festival tradisional Nias Barat | Foto: Mil Daeli |
Nias Barat - Pesta Budaya dengan Tajuk Festival Musik Tradisional Kabupaten Nias Barat sukses dilaksanakan, dibuka secara Resmi oleh Sekretaris Daerah Nias Barat, Sozisokhi Hia di Panggung Utama Pantai Sirombu. Minggu (24/09/2023).
Dalam laporan Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olah Raga, April Imelda J. Hia salah satu tujuan Pelaksanaan Festival Budaya yaitu memberikan wadah, ruang kreasi bagi para seniman, sanggar, komunitas, dan para pelaku budaya di kabupaten nias barat untuk menginspirasi dan melestarikan seni dan budaya melalui ekspresi musik tradisional.
Sementara itu, Sekda Nias Barat mengatakan bahwa Nias Barat memiliki kekayaan budaya dan kesenian tradisional yang sangat perlu untuk dijaga dan dilestarikan.
"Kita memiliki banyak warisan budaya benda maupun tak benda seperti situs batu megalitik, rumah-rumah adat, tari-tarian tradisional, kesenian tradisional, permainan tradisional, bahasa daerah, cerita rakyat, dan tradisi adat istiadat yang begitu menarik dan patut dijaga kelestariannya. pesta budaya rakyat dapat menjadi wadah di dalam menampilkan berbagai macam budaya, adat istiadat, dan kesenian tradisional kita kepada masyarakat luas," tutur Sekda Nias Barat
Sekda mengharapkan agar Festival Budaya Musik Tradisional menjadi sarana dalam memperkenalkan kekayaan budaya, adat istiadat, kesenian tradisional dan tradisi yang dimiliki oleh masyarakat kepada para generasi muda serta dapat mempromosikan potensi ekonomi, wisata dan budaya yang dimiliki oleh kabupaten nias barat kepada masyarakat luas.
Festival tersebut, dihadiri ribuan wisatawan lokal dan menampilkan sebanyak 6 (enam) kontingen dari 8 Kecamatan, dengan penampilan terbaik atau Juara 1 oleh Kecamatan Lolofitu Moi, Juara 2 Kecamatan Ulu Moroo, Juara 3 Mandrehe Utara dan Juara Harapan 1, 2, 3 berturut diraih oleh Kecamatan Mandrehe, Kecamatan Moroo dan Kecamatan Sirombu. (Mil Daeli).
0 Komentar